Minggu, 01 Februari 2009

Keuntungan Membuat Blog di Media Indonesia

. Minggu, 01 Februari 2009

KURNIA-ARDANI (Jumat 17 Oktober 2008): Banyak blogger yang frustrasi, sebab blog yang mereka buat dan kelola tidak dipedulikan oleh mesin pencari Google, sehingga blognya tidak pernah muncul di halaman depan situs paling bergengsi itu.
Membuat blog dan merawatnya memang susah-susah gampang. Gampang, sebab membuat blog begitu mudah, ikuti langkah-langkah, langsung jadi, tidak sampai sepuluh menit. Apalagi jika kita membuat blog lewat blogspot, asal kita punya e-mail “gmail.com”, maka bereslah semua urusan. Fitur-fitur di blogspot juga sangat lengkap. Kalau mau capek sedikit, blog bisa kita jadikan mirip website berbayar.
Urusan bikin blog menjadi susah saat kita dituntut harus merawatnya. Salah satu perawatannya adalah kita harus aktif membuat artikel dan mempostingnya ke dunia maya kalau bisa setiap hari. Pasalnya Google — juga mesin pencari lain seperti Yahoo — sangat cinta content.
Google ibarat seorang redaktur surat kabar yang selalu bertanya kepada reporter, “mana beritamu.” Oleh sebab itu jika kita jarang menulis artikel, maka jangan berharap kita akan dikenal dan terkenal, baik oleh Google maupun para netter.
Namun untuk keperluan itu, para blogger jangan coba-coba melakukan “copy-paste” artikel milik orang lain, sebab Google akan tahu bahwa kita seorang plagiat. Jika kita terus berprofesi sebagai plagiat, maka Google akan mengucilkan blog kita dan Anda. Kalaupun Anda terpaksa melakukan “copy-paste” artikel milik orang lain, sebutkanlah sumbernya; bahkan jika perlu sebagai wujud bahwa Anda seorang profesional, sebaiknya Anda memberikan “link” kepada blog atau web tempat di mana Anda mendapatkan artikel.
Jika Anda membuat blog lewat blogspot atau wordpress dan sebagainya, diperlukan waktu dua-tiga bulan bagi Google untuk mengenal blog kita, ini pun dengan catatan, blog kita aktifkan setiap hari. Jika tidak, bisa berbulan-bulan, atau sama sekali diabaikan oleh Google.
Namun jika ingin populer dalam tempo singkat sebagai blogger, ikutlah blog yang sudah dirancang oleh portal-portal berita seperti mediaindonesia.com (Micom). Mengapa? Karena Micom sudah ‘go public’ di dunia maya dan banyak pengunjungnya.
Blog di Micom juga sangat efektif untuk mengangkat blog kita di halaman depan Google. Ini sudah saya buktikan. Ingat? Suatu kali saya menulis artikel yang di dalamnya ada kata kunci “prayitno ramelan”. Hari ini (Jumat 17 Oktober 2008) ketika saya mengetik kata kunci itu di mesin pencari Google, blog saya (GEKA-WRITENOW) muncul di halaman satu Google.
Kemarin saya menulis artikel berjudul “Kembali Berbisnis dengan Tuhan”. Hari ini saya coba cek di Google dengan mengetik kata kunci “berbisnis dengan tuhan”. Hasilnya, blog saya muncul di halaman depan Google dan berada di tempat paling atas, bersaing dengan 892.000 kata kunci serupa yang ditulis oleh para blogger lain atau web yang menulis kata-kata kunci itu.
Dua hari sebelumnya saya juga menulis tentang SMP Ksatrya. Sebelum saya menulis artikel ini, saya cek lebih dulu ke Google. Kata kunci itu antara lain muncul di situs Tabloid Nova yang membuka rubrik reuni.
Setelah saya menulis artikel SMP Ksatrya (padahal cuma menyinggung), dalam tempo bersamaan, blog saya muncul di halaman pertama paling atas Google setelah saya mencari dengan kata kunci “smp ksatrya.”
Dari fakta-fakta di atas, saya sebenarnya hendak mengatakan bahwa membuat blog di Micom sangat menguntungkan buat para blogger. Apalagi jika artikel yang kita tulis menggunakan ilmu SEO, maka dengan sangat mudah blog kita akan dipedulikan oleh Google dan ditempatkan di tempat terhormat. Silakan coba.***

0 omelan:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

silahkan meninggalkan komentar anda

 
My blog is proudly powered by Kanjeng Raden Mas Gaara | Template by Danilla Gaara